24 May, 2015

Sandiaga Uno, Pengusaha Muda Sukses Terkaya di Indonesia

Sandiago Uno atau bernama lengkap Sandiaga Salahudin Uno, ia adalah seorang pengusaha sukses asal Indonesia. Pria yang lahir pada 28 Juni 1969 di Rumbai, Pekanbaru, ini sering dijumpai pada acara seminar kewirausahaan (entrepreneurship) sebagai pembicara atau narasumber.

Sandiaga Uno, Pengusaha Muda Sukses Terkaya di Indonesia

Pendidikan Sandiago Uno

Sandi Uno merupakan lulusan The Wichita State University, Amerika Serikat, jurusan Bachelor of Business Administration pada tahun 1990. Kemudian pada tahun yang sama setelah lulus ia berkarier sebagai karyawan Bank Summa.

Hingga pada dua tahun kemudian ia mendapatkan beasiswa di The George Washington University, Washington, Amerika Serikat dengan jurusan Master of Business Administration. Disana beliau berhasil lulus dengan IPK 4,00.

Bisnis dan Perusahaan Sandiago Uno

Kemudian, pada tahun 1993 dan 1995 ia bekerja di Seapower Asia Investment Limited di Singapura sebagai manajer investasi dan NTI Resources Ltd di Kanada sebagai Vice President.

Namun, krisis moneter 1997 menyebabkan perusahaan tersebut jatuh bangkrut. Sandi pun menjadi seorang pengangguran baru dan pulang ke Indonesia. Ia mengubah cara pandangnya untuk menjadi seorang pengusaha.

Pada tahun 1997, bersama rekannya ia mendirikan PT Recapital Advisors yang berkonsentrasi di bidang penasihat keuangan. Kemudian dilanjutkan dengan mendirikan PT Saratoga Investama Sedaya yang membidangi investasi pada pertambangan dan produk kehutanan. Ia sukses menjalankan bisnis tersebut dan berhasil mengambil alih 12 perusahaan lain yang dibawahi PT Saratoga.

Prestasi dan Penghargaan Sandi Uno

Pada tahun 2005 ia dipilih menjadi Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) . Ia juga aktif di Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) sebagai ketua komite tetap bidang usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sejak tahun 2004.

Berkat usahanya, pada tahun 2007, Sandi Uno dinobatkan sebagai orang terkaya ke-122 di Indonesia versi Asia Globe dengan total nilai kekayaan mencapai 80 juta dollar AS. Dan pada 2008, Globe Asia kembali mencatatkan namanya sebagai orang terkaya ke-63 di Indonesia dengan total aset mencapai 245 juta dollar AS. Kemudian pada 2009 ia kembali dinobatkan sebagai orang terkaya ke-29 di Indonesia versi majalah Forbes dengan total aset sebesar US$ 400 juta.
Sementara itu pada 2008, ia dianugerahkan sebagai "Indonesian Entrepreneur of the Year" pada ajang Anterprise Asia.

Kesuksesan Sandi Uno

Sandi Uno menyatakan bahwa seseorang yang hidup harus punya target. Tanpa target, kesuksesan menjadi sulit terwujud. Seseorang tersebut harus berani dan optimis dalam merealisasikan pencapaian targetnya. Selain itu, mau bekerja keras dan dapat menjaga jaringan relasi yang luas merupakan faktor penting sebagai pendukung.

Strategi penting untuk meraih keberhasilan adalah mempelajari apa yang telah dilakukan oleh orang-orang yang telah berhasil meraih sukses. Belajar dari pengalaman mereka sampai mampu meraih kesuksesan seperti mereka.

Baginya, kegagalan merupakan keniscayaan. Ia meyakini bahwa kegigihan adalah kunci menuju suksesnya. Belajar dari kegagalan akan mengantarkan seseorang pada keberhasilan yang hakiki.

Artikel terkait lainnya : Bahlil Lahadalia, Pengusaha Muda Sukses di Indonesia Dari HIPMI

Kesuksesan tersebut bisa diraih jika seseorang memiliki kompetensi, kapasitas dan kapabilitas. Ia harus memiliki karakter, komitmen dan integritas tinggi. Sandi menegaskan bahwa untuk sukses seseorang harus pandai membaca peluang yang ada sehingga dapat melakuan inovasi yang akan selalu tanggap terhadap perubahan. Menurutnya, akan lebih baik jika menjadi seseorang role model yang menginspirasi.  Sandiago Uno, Pengusaha Sukses & Kaya

Artikel Terkait

Sandiaga Uno, Pengusaha Muda Sukses Terkaya di Indonesia
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 komentar:

26 May, 2015 delete

sebenarnya sandiaga uno bukan sekedar pengusaha, melainkan antek-antek kapitalis amerika

Reply
avatar

Mari berkomentar dan berbagi info atau pengalaman Anda. Dan jangan SPAM!