04 March, 2015

Facebook Luncurkan Fitur Pencegahan Bunuh Diri Untuk Penggunanya

Facebook Luncurkan Fitur Pencegahan Bunuh Diri Untuk Penggunanya
 
Fitur Pencegahan Bunuh Diri Facebook - Setelah menjadi sasaran kritik di masa lalu karena dirasakan kurangnya sensitivitas terhadap para penggunanya (user), akhirnya Facebook meluncurkan suatu fitur yang menjadi cara baru untuk menghubungi teman Anda secara pribadi yang mungkin sedang depresi atau ingin bunuh diri, yakni Suicide Prevention Tool.


Pengguna Facebook sekarang bisa melaporkan posting mencurigakan ke Facebook yang tampaknya menunjukkan seseorang sedang ingin bunuh diri. Selanjutnya pihak ketiga (Operator Facebook) akan meninjau posting yang telah dilaporkan, kemudian memutuskan apakah akan menjangkau pengguna tersebut dengan suatu nasihat (tips) atau dukungan (support).

pengguna Facebook yang postingya dilaporkan oleh seseorang, maka ia akan melihat popup seperti ini:
Facebook Luncurkan Fitur Pencegahan Bunuh Diri Untuk Penggunanya
  
Bila diterjemahkan artinya yakni : "Seorang teman berpikir Anda mungkin sedang melalui sesuatu yang sulit dan ia meminta kami untuk melihat posting terbaru Anda." 

Kemudian pengguna yang menerima popup tersebut dapat memilih tindakan yang bisa dilakukan oleh pihak Facebook. Pengguna tersebut dapat memilih untuk berbicara dengan seseorang, baik seorang temannya atau pekerja Helpline (pihak dari Facebook) atau mendapatkan tips dan support (dukungan) oleh facebook.
Facebook Luncurkan Fitur Pencegahan Bunuh Diri Untuk Penggunanya

Dilansir dari Mashable, Pihak perusahaan besutan Mark Zuckenberg ini menyatakan bahwa hal ini dilakukan guna mencegah potensi terjadinya peristiwa bunuh diri melalui posting yang telah di share di Facebook. "Anda tidak sendirian, kami melakukan ini untuk banyak orang setiap bulan," ucap pihak Facebook.

Untuk membuat pengaturan ini sendiri, Facebook bekerjasama dengan organisasi-organisasi kesehatan mental terkemuka di Amerika Serikat, hal ini guna memastikan bahwa bahasa yang digunakan sudah tepat untuk berbicara dengan orang yang berpotensi ingin bunuh diri. Organisasi-organisasi tersebut diantaranya National Suicide Prevention Lifeline, Forefront, Save.org dan Now Matters Now.


Online Directory

Artikel Terkait

Facebook Luncurkan Fitur Pencegahan Bunuh Diri Untuk Penggunanya
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Mari berkomentar dan berbagi info atau pengalaman Anda. Dan jangan SPAM!