07 January, 2016

Menteri Perdagangan RI: 2016 Bisnis Online Akan Bersinar

Menteri Perdagangan, Thomas Lembong

Pertumbuhan pengguna internet di Indonesia terus meningkat setiap tahunnya. Jadi sangat mungkin jika bisnis online di Indonesia pada tahun 2016 ini akan mengalami peningkatan yang signifikan dan maju pesat. Begitu pun pendapat Menteri Perdagangan, Thomas Lembong.

Menteri Perdagangan Lembong meyakini pada tahun 2016 ini pertumbuhan bisnis online di Indonesia akan semakin meningkat seiring dengan kemudahan teknologi dan ketergantungan masyarakat terhadap internet. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan RI pada 2015 bahwa ada 93,5 juta pengguna internet di Indonesia, dan 7,4 juta diantaranya sudah pernah merasakan berbelanja online.

Ia pun menyarankan agar pebisnis lokal mau memanfaatkan bisnis internet untuk mengembangkan bisnisnya, khususnya sektor jual beli online atau e-commerce yang diprediksi akan bersinar pada 2016. 

Kemudahan penggunaan teknologi untuk bisnis, harus dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Supaya ekspansi bisnis dapat menjangkau pasar yang lebih luas dan cepat tumbuh. Bisnis online dapat membantu pemasaran produk ke pasar luar negeri. Sehingga pebisnis dapat makin progresif dengan menargetkan pasar mancanagera.

"Pada 2016, kita harus semakin giat mempromosikan, contonya untuk e-Commerce. Kita harus semakin progresif ke luar serta mencoba peluang bisnis ke luar. Jadi jangan takut," kata Lembong.

Ia meyakini bahwa perekonomian Indonesia akan semakin membaik di 2016, sehingga Pemerintah dapat mendorong potensi perdangan pada sektor bisnis online dapat. 

"Pada 2015 saya tidak optimis, sebab kondisi perekonomian global sedang tak kondusif, 2015 saya sangat prihatin dan waspada. Namun pada 2016 saya optimistis, Pemerintah telah konsolidasi dan banyak perkembangan baik di luar," ucap Menteri Perdagangan RI Thomas Lembong yang memprediksi bahwa bisnis online di Indonesia pada 2016 akan semakin tumbuh dan berkembang.

Artikel Terkait

Menteri Perdagangan RI: 2016 Bisnis Online Akan Bersinar
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

Mari berkomentar dan berbagi info atau pengalaman Anda. Dan jangan SPAM!