03 March, 2015

Cara Mendaftar / Membuat Akun Twitter

Cara Mendaftar Twitter   
Cara Mudah Membuat Akun Twitter Baru

Perkembangan internet di Indonesia yang semakin meningkat berbanding lurus dengan pengguna situs media sosial. Dikutip dari Detik.com, bahwa hampir 98% pengguna internet memiliki sebuah atau lebih akun media sosial. Salah satu media sosial yang paling populer dan banyak digunakan yakni Twitter.

Twitter  merupakan salah satu situs raksasa media sosial yang banyak digunakan di seluruh dunia. Di Indonesia sendiri Twitter memiliki penetrasi tertinggi ke-3 dengan pangsa pasar 44%, dibawah Facebook dan Google+, seperti dikutip dari Kompas. Hampir semua kalangan usia menggunakan twitter, baik itu orang tua, remaja, maupun anak-anak, semua mendaftar dan membuat akun Twitter mereka.

Yang membuat media sosial ini banyak digunakan adalah karena kepraktisannya, dengan hanya menyediakan 140 karakter untuk setiap twitnya, dan juga karena bisa menjangkau semua orang yang ada di dunia dengan mudah. Orang-orang dapat mentwit ketika sedang bekerja, bersantai atau bahkan ketika sedang di jalan.
Namun, meskipun Twitter sangat populer saat ini, ternyata masih ada juga orang yang belum mengetahui cara mendaftar atau membuat akun twitter. Oleh karenanya kali ini saya akan menjelaskan cara mudah mendaftar atau membuat akun Twitter baru.

Oh ya, untuk mendaftar / membuat akun twitter baru, sebelumnya anda wajib mempunyai email terlebih dahulu. Jika belum punya silahkan baca postingan Ehpedia mengenai Cara Membuat Email Baru.

Cara Mendaftar Twitter

1. Buka Twitter.com. Lalu klik “Sign up for twitter” yang ada di sudut bawah sebelah kanan.
Cara Membuat Akun Facebook Baru
2. Maka akan muncul halaman berikutnya, dimana anda harus mengisi dan melengkapi data diri. Diantaranya nama lengkap, alamat email, password yang Anda inginkan (yang mudah diingat saja),
Kemudian setelah melengkapi data diri anda klik “Create my account”
Cara Membuat Akun Facebook Baru
3. Nanti akan muncul halaman baru. Pada halaman tersebut akan terlihat tampilan seperti di bawah ini :
Cara Membuat Akun Facebook Baru
Klik “Next” pada halaman tersebut, dan follow setidaknya 5 orang terkenal yang ada di halaman Twitter tersebut.
Cara Membuat Akun Facebook Baru
4. Bukalah email yang Anda gunakan untuk mendaftar Twitter tadi. Periksa inbox Anda dan temukan email dari Twitter yang berisi link yang bertuliskan “Confirm your account now” dan klik link/ URL tersebut
Cara Membuat Akun Facebook Baru
maka akan muncul halaman baru dimana berisi informasi bahwa akun anda sudah dikonfirmasi oleh pihak Twitter.
Cara Membuat Akun Facebook Baru
Sampai disini Anda sudah berhasil mendaftar dan membuat akun Twitter. Selanjutnya buat beberapa pengaturan pada Twitter Anda.

Lakukan Pengaturan Dasar Twitter


Lakukan beberapa pengaturan agar Twitter anda terlihat lebih baik dan agar orang yang mengenal anda dapat dengan mudah mengidentifikasi dan menemukan Twitter anda.

1. Memasukkan foto profile, header, website, dan bio
Klik tombol berbentuk cakram bergerigi yang ada di pojok kanan atas Twitter Anda., lalu klik 'Settings'.
Cara Membuat Akun Facebook Baru
Setelah itu, klik “Profile” yang ada pada sudut kiri layar. Dan masukkan foto profil, header, website, dan bio. Setelah diisi, klik 'Save changes'.
Cara Membuat Akun Facebook Baru
2. Pengaturan Lainnya
Anda dapat membuat pengaturan lainnya melalui halaman “Settings”. Untuk mengganti bahasa bisa pada halaman tab 'Account'. Jika ingin mengganti tampilan background, maka pada halaman 'Design'.
Jika Anda sudah menyelesaikan semua langkah diatas, maka Twitter Anda akan menjadi lebih menarik. Kini Anda sudah bisa mulai “berkicau”. Demikianlah cara mudah membuat akun Twitter baru. Semoga artikel ini bermanfaat. Cara Mendaftar Twitter

Artikel Terkait

Cara Mendaftar / Membuat Akun Twitter
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

3 komentar

Anonymous
25 May, 2015 delete

terimakasih tutorial membuat twitter nya mas, ternyata masih ada ya orang yang belum bisa bikin twitter hehee

Reply
avatar
Anonymous
25 May, 2015 delete

Request Instagram dong mas

Reply
avatar
26 May, 2015 delete

silahkan berlayar kesini http://www.ehpedia.com/2015/05/daftar-instagram-di-android.html

Reply
avatar

Mari berkomentar dan berbagi info atau pengalaman Anda. Dan jangan SPAM!